~~~BALAI PENYULUHAN PERTANIAN (BPP) MODEL DI KABUPATEN SUMEDANG~~~

Pelatihan Kelompok Tani Tembakau

       Dalam rangka peningkatan kemampuan kelompok tani tembakau di Wilayah Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Tanjungsari, maka telah dilaksanakan kegiatan pelatihan bagi para pengurus kelompok tani se-wilayah BPP Tanjungsari.
       Kegiatan pelatihan dilaksnakan pada hari Rabu tanggal 20 Juli 2011 yang bertempat di Aula BPP Tanjungsari dan di Balai Desa Sukasari. Jumlahj kelompok tani tembakau yang dilibatkan dalam kegiatan pelatihan tersebut terdiri dari 30 kelompok tani, dengan jumlah peserta seluruhnya sebanyak 45 orang.
        Fasilitator dalam kegiatan pelatihan kelompok tani tembakau ini berasal dari fasilitator Badan Ketahanan Pangan Penyuluhan Pertanian Perikanan dan Kehutanan (BKP4K) Kabupaten Sumedang dan dari para penyuluh pertanian BPP Tanjungsari. Kegiatan pelatihan di buka dan ditutup secara resmi oleh Kepala BPP Tanjungsari (Bapak Kamaludin).
        Tindak lanjut dari kegiatan pelatihan tersebut akan dilaksanakan kegiatan temu lapang petani pengolah tembakau, yang kan dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 27 Juli tahun 2011 bertempat di Desa Sukasari Kecamatan Sukasari dan di Desa Pasigaran Kecamatan Tanjungsari.
write by : ns

2 komentar:

Terimakasih Informasinya,,semoga dapat bermanfaat bagi kita selaku penyuluh dan juga petani,,,

sama-sama, terima kasih telah mengunjungi blog kami

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites